Cara Update Windows 10 20H2 ke 21H1

Cara Update Windows 10 20H2 ke 21H1

Windows 10 21H1 kini sudah bisa diupdate para pengguna sistem operasi dengan logo jendela ini. Pembaruan ini meningkatkan keamanan dan kenyamanan serta menghadirkan fitur penting lainnya.

Bagi yang belum tahu mengapa disebut versi 21H1 atau sebelumnya 20H2. Ini menunjukan tahun dan bulan pada saat rilis update. 

Sebagai contoh adalah 21H1 yang berarti tahun rilisnya yaitu 2021. Sedangkan H1 artinya first half atau paruh pertama dari kalender tahunan sekarang. Sehingga jika versi Windows 10 Anda adalah 20H2 pasti bisa ditebak itu rilis tahun berapa dan paruh bulan yang keberapa.

Pengkodean versi update ini mirip dengan salah satu distro Linux yang sering dibahas di sini. Adalah Ubuntu yang saat ini rilis versi terbaru 21.04 dengan kode nama Hirsute Hippo. Kode 21.04 ini bukanlah kode update (Kalau penamaan di Windows ini XP/7/Vista/8/10). Meskipun demikian, dari sana Anda tahu versi Ubuntu ini rilis pada tahun dan bulan keberapa.

Sekarang saya ingin menunjukan dua komputer yang memiliki versi update berbeda. Satu komputer adalah Windows 10 20H2 dan satunya lagi Windows 10 2004. Adapun untuk versi 20H2 ini kita akan update Windows 10 21H1. Berikut ini tampilan screenshot komputer Windows 10 20H2.



Cara Update Windows 10 versi 20H2 ke 21H1

Untuk menjadikan komputer Windows 10 21H1 bisa ditempuh dengan beberapa cara. Ada yang menggunakand Windows Update Assistant dan ada yang melalui Update & Security dari menu pengaturan. 

Adapun komputer yang akan di update menjadi 21H1 tidak harus satu level versi sebelumnya. Sehingga, meskipun contoh praktek kali ini dari versi 20H2 di update menjadi 21H1. Tutorial ini bisa diterapkan juga pada komputer Windows 10 versi update 2004, 1909, 1908 dst.

Berikut ini saya contohkan cara update Windows 10 ke 21H1 melalui Update & Security dari menu Setting yang ada di komputer masing-masing. Jangan lupa siapkan kuota internet yang sedikit lumayan untuk proses update.

1. Klik Icon Windows Menu > Settings > Update & Security

2. Klik Download and install

3. Proses download berlangsung jaringan internet jangan sampai keselek ya.

4. Klik restart

5. Komputer akan melakukan restart dan proses update berjalan lagi. Sebelum berhasil update jangan dimatikan dulu komputernya ya.

6. Setelah masuk Windows silahkan cek versinya. Jika sudah 21H1 seperti terlihat pada contoh di bawah ini berarti berhasil.


Cara Update Windows 10 Tanpa Ganti Versi

Adakalanya proses update itu dibutuhkan hanya untuk menambal keamanan sebisa mungkin. Akan tetapi jika versinya ikut update dengan versi terbaru kadang-kadang ada masalah yang tidak bisa tergantikan.

Biasanya, kasus ini terjadi pada komputer yang terhubung ke device lain dalam sebuah jaringan. Di satu sisi kita berharap update untuk menambal celah kemananan. Tapi di sisi lain ada aplikasi yang belum mendukung dengan update terbaru dari Microsoft.

Untuk itu saya contohkan komputer lainnya yang masih versi 2004. Windows 10 2004 ini akan kita update tanpa perlu beralih dengan versi update terbaru. Cara update Windows 10 seperti itu adalah sebagai berikut:

1. Klik icon Windows.

2. Klik  Update and restart.

3. Cara lainnya bisa dengan klik notifikasi pembaruan yang ada di system tray.

4. Setelah itu proses download update berlangsung. Jika sudah selesai dan meminta restart silahkan klik restart.

5. Jika poin 1-2 dan 3-4 tidak ada pemberitahuan update silahkan klik icon Windows > Settings.

6. Klik Update & Security

7. Selanjutnya akan nampak proses update seperti poin 4. Jika sudah selesai dan meminta untuk restart silahkan restart.

8. Proses update Windows 10 telah selesai tanpa merubah versi. Silahkan cek di Settings > System > About untuk meyakinkan. Jika berhasil akan tampak seperti pada contoh screenshot di bawah ini.

Sekian belajar komputer otodidak kita kali ini tentang update Windows 10 21H1. Proses update ini sangat penting terutama untuk keamanan komputer meskipun sudah menggunakan antivirus berbayar.

Semoga bermanfaat.

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar