Cara Menghapus Nama Label Blogspot yang Tidak Digunakan

Saya mempunyai situs blogspot yang sudah lama tidak dipakai. Sebelumnya pernah diisi namun dengan tema yang campur aduk. Keadaan ini tentu tidak baik bagi blogger yang mengandalkan tulisan sendiri. Karena kontennya pasti tidak bisa fokus bahkan bisa melebar kemana-mana.

Untuk itulah, saya mencoba untuk mengelola situs blogspot itu kembali. Harapannya agar bisa belajar ilmu baru serta pengalaman dengan penerapan dari sisi yang berbeda. Selebihnya, siapa tahu mendapatkan "bonus" sebagai tambahan pelepas dahaga dan jerih payah selama ini.

Dan salah satu masalah yang ingin saya perbaiki adalah label. Sebagaimana dimaklumi, saat membuat blog pertama kali pastinya disertai dengan nama label yang banyak. Jika label tersebut masih satu rumpun (niche) mungkin tidak menjadi masalah. 

Lalu bagaimana jika nama label yang sudah dibuat ternyata beda niche? Apakah teman-teman pernah mengalaminya? Mungkinkah terpikir ingin menghapus beberapa diantaranya? Simak bahasan dalam artikel kali ini yang menceritakan pengalaman saya menghapus beberapa label.


Cara Menghapus Nama Label Blogspot yang Tidak Digunakan

Dalam mengelola blog di platform Blogspot, kita sering kali menambahkan berbagai label untuk mengkategorikan konten secara lebih teratur. Namun, seiring berjalannya waktu, label-label tertentu mungkin tidak lagi relevan untuk digunakan pada konten baru.

Terkadang juga kita menginginkan penyeragaman cara penulisan dalam mengelola label. Misalnya, label yang lain diketik dengan huruf kapital pada awal kata. Sedangkan label tertentu justru diawali dengan huruf kecil dan kita ingin mengubahnya.

Sehingga hal ini dapat menyebabkan tampilan blog menjadi kurang terorganisir atau setidaknya terlihat tidak rapih. Solusinya, silahkan hapus saja nama label yang tidak kita inginkan, berikut ini caranya.

1. Copy terlebih dahulu artikel dengan label yang ingin dihapus dari blog kita.

2. Buat postingan baru dengan cara paste dari artikel tadi namun tanpa menambakan label baru terlebih dahulu.

3. Masuk tahap penghapusan nama label yang konsekuensinya (jika tidak hati-hati) akan menghapus artikel terkait dengan label tersebut, silahkan klik "Filter menurut label".

4. Klik pada kolom "Pisahkan label dengan koma" sehingga tampil daftar label blog Anda yang pernah dibuat. Kemudian pilih salah satu label yang ingin dihapus dari blog Anda. Pada contoh di bawah ini misalkan "blogspot". kemudian klik "Terapkan". 

5. Artikel terkait dengan label yang dipilih akan diperlihatkan seperti berikut.

6. Klik "Kelola".

7. Tampilan berikutnya akan terlihat seperti ini

8. Ceklis pada artikel yang ingin dihapus serta labelnya kemudian klik icon "kotak sampah" untuk menghapus label tersebut. Ingat! Tindakan ini akan menghapus label serta artikelnya. Oleh karena itu pastikan terlebih sudah copy dan paste artikelnya (sebagaimana dijelaskan pada tahap awal nomor 1).

9. Label yang dipilih berhasil terhapus beserta dengan artikelnya.

10. Hasil paste artikel pada langkah 1 silahkan tambahkan nama label baru, setelah itu klik "Publikasikan". Catatan: jika nama label sebelumnya "blogspot" dengan awal huruf kecil. Maka label baru yang dibuat bisa dengan menggunakan "Blogspot" dengan awal huruf kapital.


Kesimpulan

Dengan menerapkan metode yang telah dijelaskan di atas kita dapat menghapus label yang tidak diinginkan. Hanya saja perlu diperhatikan terkait artikel dengan nama label yang ingin dihapus. Karena penghapusan nama label itu sepaket dengan artikel yang sudah dikaitkan dengan label tersebut.

Dan dengan merapihkan daftar label yang ada pada website. Maka Anda membantu memudahkan pembaca menemukan konten yang lebih relevan. Dengan demikian, Anda akan menciptakan pengalaman browsing yang lebih baik bagi pembaca.

Sekian artikel kali ini tentang cara menghapus nama label blogspot yang tidak digunakan. Mudah-mudahan, dengan langkah ini akan semakin meningkatkan kualitas blog Anda secara keseluruhan. Akhir kata saya hanya bisa mengatakan, selamat mencoba dan manfaatkan situs blogspot lama Anda.

Semoga bermanfaat.

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar